SELLY DWIYANA SAFITRI, - (2020) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS PERUSAHAAN TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DISCLOSURE (Studi Empiris pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text
GABUNGAN TANPA BAB IV ok.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB IV)
BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (530kB) |
Abstract
ABSTRAK PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN PROFITABILITAS PERUSAHAAN TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DISCLOSURE (Study Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017) Oleh: SELLY DWIYANA SAFITRI NIM : 11473205413 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas Perusahaan Terhadap Corporate Social Reponsibility Disclosure. Variabel Independen dalam penelitian ini adalah Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Leverage Dan Profitabilitas Perusahaan, sedangkan Variabel Dependen dalam penelitian ini adalah Corporate Social Responsibility Disclosure. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017, dimana jumlah sampel adalah 13 perusahaan. Teknik sampling yang digunakan adalah Teknik Purposive Sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah Analisis Data Panel dengan menggunakan aplikasi Eviews 9. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas perusahaan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Corporate Social Responsibility Disclosure, sedangkan Likuiditas dan Leverage berpengaruh secara signifikan terhadap Corporate Social Responsibility Disclosure. Pengujian secara simultan variabel Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Leverage dan Profitabilitas Perusahaan terhadap Corporate Social Reponsibility Disclosure secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Corporate Social Responsibility Disclosure. Hasil R-squared sebesar 0,832429, menunjukkan bahwa kontribusi seluruh variabel independen dalam menjelaskan variabel dependen adalah sebesar 83% sedangkan sisanya 17% dijelaskan oleh variabel lain yang ada diluar model penelitian ini, seperti variabel Umur Perusahaan, Tipe Industri, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Konstitusional, Dewan Komisaris dan Kinerja Lingkungan. Kata Kunci : Corporate Social Responsibility Disclosure, Ukuran Perusahaan, Likuiditas, Leverage, Profitabilitas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi |
Depositing User: | fekon - |
Date Deposited: | 13 Jan 2020 04:37 |
Last Modified: | 13 Jan 2020 04:38 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/24764 |
Actions (login required)
View Item |