Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS DAN USULAN STRATEGI PENGUATAN KELEMBAGAAN PETANI SWADAYA KELAPA SAWIT (STUDI KASUS: KABUPATEN ROKAN HILIR)

Boby Kurniawan, 11552102854 (2019) ANALISIS DAN USULAN STRATEGI PENGUATAN KELEMBAGAAN PETANI SWADAYA KELAPA SAWIT (STUDI KASUS: KABUPATEN ROKAN HILIR). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV Skripsi Watermark.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (799kB)
[img] Text
Gabungan Skripsi Full Tanpa BAB IV Watermark 1.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pembangunan usaha perkebunan kelapa sawit umumnya dilakukan oleh pemerintah untuk berorientasi ke arah pembangunan berkelanjutan. Salah satu indikator keberlanjutan pembangunan usaha perkebunan kelapa sawit adalah kelembagaan petani. Namun, berbagai kebutuhan dan kendala yang dihadapi oleh pihak terkait menyebabkan kelembagaan petani dalam posisi yang lemah dan tidak berfungsi secara optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi permasalahan-permasalahan dari aktor atau pelaku yang berakibat kepada permasalahan kelembagaaan, mendapatkan hubungan keterkaitan antar permasalahan di masing-masing stakeholder sebagai dasar perancangan model konseptual kelembagaan petani swadaya kelapa sawit,menstrukturisasi permasalahan kelembagaan ke dalam bentuk elemen dan sub-elemen kelembagaan secara hierarki, dan mendapatkan strategi penguatan kelembagaan yang dapat memberikan dampak positif bagi petani swadaya. Analisis dilakukan dengan penerapan tujuh tahap dalam Soft System Metodology. Untuk mendapatkan hasil analisis yang lebih terstruktur dan terukur, penelitian ini juga didukung oleh alat analisa (tools), seperti Interpretative Structural Modeling dan Analytical Hierarchy Process. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh 3 elemen kunci yang terdiri dari 1 sub-elemen pada elemen yang dibutuhkan, 1 sub-elemen pada elemen kendala utama, dan 1 sub-elemen pada elemen pihak yang terlibat. Dari 4 alternatif strategi penguatan kelembagaan petani, telah diperoleh nilai bobot masing-masing, dimana menumbuhkan hubungan kemitraan merupakan alternatif strategi terpilih dengan bobot tertinggi yakni sebesar 0,529. Penelitian ini juga merekomendasikan hubungan kemitraan antar organisasi yang berpengaruh terhadap penguatan kelembagaan petani.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Industri
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 26 Dec 2019 04:43
Last Modified: 26 Dec 2019 04:44
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/23913

Actions (login required)

View Item View Item