Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

RANCANG BANGUN APLIKASI MOBILE OPAC PADA PERPUSTAKAAN SOEMAN HS PEKANBARU

Nanda Kusuma, 11553100454 (2019) RANCANG BANGUN APLIKASI MOBILE OPAC PADA PERPUSTAKAAN SOEMAN HS PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
file lengkap kecuali BAB hasil penelitian.pdf

Download (79MB)
[img] Text (BAB V)
file hasil penelitian.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Perpustakaan Soeman Hs adalah salah satu perpustakaan dan penyimpanan arsip nasional yang berstatus perpustakaan provinsi yang memiliki 60.583 judul dan 335.745 eksemplar buku yang dikelompokan menjadi 10 kategori dengan penomoran Dewey Decimal Classification (DDC) dengan jumlah yang terdaftar menjadi anggota sebanyak 5.390 orang yang kebanyakan dari pelajar, mahasiswa, dan umum. Dengan keseluruhan pengunjung perhari perpustakaan bisa mencapai 500- 700 orang pengunjung. Kurangnya fasilitas komputer untuk mencari buku atau yang biasa disebut Online Public Acces Catalog (OPAC) dan minimnya informasi ketersediaan buku pada perpustakaan membuat pengunjung kesulitan mencari buku. Untuk mengatasi permasalahan yang ada maka dibangun aplikasi mobile OPAC yang mampu mempermudah pengunjung dalam mengakses informasi terkait perpustakaan dan mengoptimalkan kinerja pustaka. Basis pengetahuan yang dibuat menggunakan metode waterfall dengan pengujian aplikasi yang dilakukan menggunakan blackbox testing yang menghasilkan tingkat keberhasilan 100% dan pengujian menggunakan User Acceptance Test (UAT) yang menunjukkan hasil Sangat Baik dengan nilai 88,47%. Dari hasil pengujian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa sistem mobile OPAC dapat digunakan oleh pihak pustaka dalam mempermudah mengakses informasi terkait Perpustakaan Soeman Hs. Kata Kunci: Blackbox testing, mobile, OPAC, UAT, waterfall

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 005 Program Komputer, program-program, data
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: fsains -
Date Deposited: 19 Dec 2019 07:35
Last Modified: 19 Dec 2019 07:36
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/23651

Actions (login required)

View Item View Item