Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGELOLAAN PASAR OLEH BUMDES DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN PEDAGANG DI DESA JAKE KECAMATAN KUANTAN TENGAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

Nurul Pauziah, - (2019) PENGELOLAAN PASAR OLEH BUMDES DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN PEDAGANG DI DESA JAKE KECAMATAN KUANTAN TENGAH KABUPATEN KUANTAN SINGINGI MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV)
BAB IV BARU.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (551kB)
[img] Text
SKRIPSI GABUNGAN.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Nurul Pauziah (2019): “ Pengelolaan Pasar oleh Bumdes dalam Meningkatkan Perekonomian Pedagang di Desa Jake Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingim Enurut Perspektif Ekonomi Syariah” Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengelolaan pasar yang dikelola oleh BUMDES bertujuan untuk meningkatkan perekonomian pedagang, namun fenomena yang dijumpai dilapangan para pedagang belum bisa meningkatkan perekonomiannya, seperti pendapatan pedagang yang naik turun setiap bulannya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pengelolaan pasar oleh BUMDES dalam meningkatkan perekonomian pedagang, apa faktor pendukung dan penghambat pengelolaan pasar serta bagaimana pengelolaan pasar oleh BUMDES dalam meningkatkan perekonomian pedagang ditinjau menurut ekonomi syariah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengelolaan pasar oleh BUMDES dan mengetahui faktor pendukung dan penghambat pengelolaan pasar serta untuk mengetahui bagaimana tinjauan ekonomi Islam terhadap pengelolaan pasar oleh BUMDES desa jake kecamatan kuantan tengah kabupaten kuantan singingi dalam meningkatkan perekonomian pedagang. Penelitian ini bersifat kualitatif yang berlokasi di pasar jake kecamatan kuantan tengah kabupaten kuantan singingi. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 205 orang yang terdiri dari 200 pedagang dan 5 orang pihak BUMDES. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 23 orang yang terdiri dari 20 orang pedagang dan 3 orang pihak BUMDES di ambil dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, angket, studi kepustakaan dan dokumentasi. kemudian dianalisa menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian diketahui bahwa pengelolaan pasar sudah berjalan dengan bagus walaupun masih ada responden yang mengatakn perencanaan dan pemiliharaan belum berjalan bagus. Faktor pendukung dari pengelolaan pasar oleh Bumdes dalam meningkatkan perekonomian pedagang yaitu pengelola yang profesional serta adanya dukungan pemerintah dan fasilitas. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya lapak pedagang dan lokasi pasar yang sempit. Tinjauan ekonomi syariah tentang pengelolaan pasar yaitu yang sesuai dengan ketentuan ekonomi syariah yaitu adil, tanggung jawab, memberi pengarahan dan selektif terhadap informasi. Kata Kunci: Pengelolaan, peningkatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 29 Nov 2019 07:29
Last Modified: 29 Nov 2019 07:29
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/22887

Actions (login required)

View Item View Item