Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, INTENSITAS ASET TETAP DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL PADA AGRESIVITAS PAJAK DENGAN CORPORATE GOVERNANCE SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di BEI Tahun 2014 – 2018)

SYUKRATULLAH YOLANDA, 11573105105 (2019) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, INTENSITAS ASET TETAP DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL PADA AGRESIVITAS PAJAK DENGAN CORPORATE GOVERNANCE SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Makanan dan Minuman Yang Terdaftar di BEI Tahun 2014 – 2018). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
GABUNG.pdf

Download (9MB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Bibliography
Restricted to Repository staff only

Download (645kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, intensitas aset tetap, dan kepemilikan institusional secara parsial terhadap agresivitas pajak, 2) untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, intensitas aset tetap dan kepemilikan institusional secara simultan terhadap agresivitas pajak, 3) untuk mengetahui pengaruh corporate governance terhadap hubungan antara ukuran perusahaan, intensitas aset tetap kepemilikan institusional dan agresivitas pajak. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif denga menggunakan Moderat Analaisis Regression (MRA) Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) di sektor makanan dan minuman dari tahun 2014 sampai dengan 2018 dengan jumlah perusahaan sebanyak 16 perusahaan. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa secara parsial hanya variabel ukuran perusahaan yang berpengaruh signifikan terhadap agresivitas pajak, sementara variabel intensitas aset tetap dan kepemilikan institusi tidak terbukti berpengaruh terhadap agresivitas pajak, namun secara secara simultan seluruh variabel ukuran perusahaan, intensitas aset tetap, dan kepemilikan institusi berpengaruh terhadap agresivitas pajak. Variabel corporate governance tidak mampu menjadi variabel pemoderasi, baik terhadap hubungan ukuran perusahaan terhadap agresifitas pajak, intensitas aset tetap terhadap agresifitas pajak maupun kepemilikian institusi terhadap agresifitas pajak. Jenis pemoderasi corporate governance dalam model penelitian tergolong dalam homologiser moderator. Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Intensitas Aset Tetap, Kepemilikan Institusional, Agresivitas Pajak dan Corporate Governance

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 657 Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: fekon -
Date Deposited: 18 Nov 2019 01:48
Last Modified: 18 Nov 2019 01:48
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/22442

Actions (login required)

View Item View Item