Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF INDEX CARD MATCH TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII MTs AL-MUSLIMUN JALAN LINTAS TIMUR KM 29,5 KECAMATAN BANDAR SEIKIJANG KABUPATEN PELALAWAN

YENI SAFRIYA ERLINA (2012) PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN AKTIF INDEX CARD MATCH TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII MTs AL-MUSLIMUN JALAN LINTAS TIMUR KM 29,5 KECAMATAN BANDAR SEIKIJANG KABUPATEN PELALAWAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIEF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
2012_2012345.pdf

Download (993kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan aktivitas belajar siswa kelas VII MTs Al-Muslimun yang belajar dengan penggunaan strategi pembelajaran aktif index card match dan siswa belajar dengan penggunaan metode konvesional. Tujuan penelitian yang diharapkan tersebut berkaitan dengan permasalahan yang peneliti temukan di MTs Al-Muslimun, yaitu rendahnya aktivitas belajar matematika siswa. Bentuk penelitian ini adalah kuasi eksperimen. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan melakukan dokumentasi dan observasi, peneliti menganalisis data tersebut menggunakan teknik analisis statistik inferensial. Karena data yang diperoleh berbentuk ordinal, maka penulis menggunakan rumus chi kuadrat. Berdasarkan hasil analis data tersebut, diperoleh simpulan bahwa ada perbedaan aktivitas belajar siswa kelas VII MTs Al-Muslimun yang belajar penggunaan strategi pembelajaran aktif index card match ( kelas eksperimen ) dan siswa yang belajar penggunaan metode konvesional ( kelas kontrol).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 500 Ilmu-ilmu Alam dan Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Surya Elhadi
Date Deposited: 29 Jan 2016 08:15
Last Modified: 29 Jan 2016 08:15
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/2193

Actions (login required)

View Item View Item