Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KONTRIBUSI USAHA PAPAN TELUR DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN KELUARGA KARYAWAN DI SIMPANG PERAK JAYA KERINCI KANAN MENURUT EKONOMI ISLAM

NURMALA MINDA SARI LUBIS, - (2019) KONTRIBUSI USAHA PAPAN TELUR DALAM MENINGKATKAN PEREKONOMIAN KELUARGA KARYAWAN DI SIMPANG PERAK JAYA KERINCI KANAN MENURUT EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNG.pdf

Download (9MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (481kB)

Abstract

Latar Belakang dalam penelitian ini adalah salah satu usaha yang bergerak dibidang pembuatan papan telur berada di Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak . Usaha ini memiliki potensi besar dalam produksinya karena bahan baku yang dipakai dekat dari tempat usaha yaitu bahan kor dari PT. kertas RAPP. Para karyawan yang bekerja pada usaha ini merupakan masyarakat sekitar. Berdasarkan wawancara masih ditemukan fenomena ada karyawan yang sudah lama bekerja namun tingkat perekonomian keluarganya belum juga meningkat. Ini diperkuat dengan observasi dilapangan rumah yang mereka tempati masih bisa dikatakan kurang layak. Maka dirumuskan masalah, Bagaimana kontribusi usaha Papan Telur dalam meningkatkan perekonomian keluarga karyawan Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak dan Bagaimana tinjauan ekonomi Islam tentang usaha Papan Telur dalam meningkatkan perekonomian keluarga karyawan Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak . Populasi dan sampel dalam penilitian adalah pemilik dan seluruh karyawan usaha papan telur di Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak. Karyawan berjumlah 55 semua dijadikan sampel dengan metode total sampling. Untuk memperkuat peelitian pemilik menjadikan 1 informan untuk wawancara yaitu pemilik. Teknik pengumpulan data Observasi, wawancara, angket, dokumentasi dan studi kepustakaan dan dianalisa mengunakan analisis Deskriptif Kualitatif. Kontribusi usaha Papan Telur dalam meningkatkan perekonomian keluarga karyawan Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak. Dari hasil ditemukan bahwa usaha ini memberikan kontribusi dalam meingkatkan perekonomian keluarga dengan tanggapan 50 orang atau 90,9%, peningkatan pendapatan keluarga bisa dilihat dari hasil para karyawan bisa memenuhi kebutuhan sekolah anak,jaminan kesehatan, terpenuhinya kebutuhan pokok. Namun, yang masih kurang bagus tanggapan bahwa para karyawan belum bisa menabungkan uangnya. Tinjauan Ekonomi Islam tentang usaha Papan Telur dalam meningkatkan perekonomian keluarga karyawan Simpang Perak Jaya, Kerinci Kanan, Kabupaten Siak terdiri dari, para karyawan bekerja dengan niat ikhlas memenuhi kebutuhan keluarga, memproduksi papan telur dengan bahan yang sesuai syariat islam, dan adanya prinsip tolong menolong antara karyawan dan pemilik. Semua sesuai dengan ekonomi islam. Kata Kunci : Kontribusi, Usaha, Perekonomian Keluarga

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 21 Oct 2019 08:11
Last Modified: 21 Oct 2019 08:14
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/21581

Actions (login required)

View Item View Item