Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN UNDANG – UNDANG NO. 22 TAHUN 2009 TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN TERHADAP PENGENDARA OJEK ONLINE SEPEDA MOTOR YANG MENGGUNAKAN HANDPHONE/HOLDER HANDPHONE SAAT BERKENDARA (Studi di Satlantas Polresta Pekanbaru)

RAHMADANI (2018) PELAKSANAAN UNDANG – UNDANG NO. 22 TAHUN 2009 TENTANG LALU LINTAS DAN ANGKUTAN JALAN TERHADAP PENGENDARA OJEK ONLINE SEPEDA MOTOR YANG MENGGUNAKAN HANDPHONE/HOLDER HANDPHONE SAAT BERKENDARA (Studi di Satlantas Polresta Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
1. COVER__2018449IH.pdf

Download (343kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. PENGESAHAN__2018449IH.pdf

Download (392kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. ABSTRAK__2018449IH.pdf

Download (312kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. KATA PENGANTAR__2018449IH.pdf

Download (323kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. DAFTAR ISI__2018449IH.pdf

Download (277kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB I__2018449IH.pdf

Download (593kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. BAB II__2018449IH.pdf

Download (386kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. BAB III__2018449IH.pdf

Download (516kB) | Preview
[img] Text
9. BAB IV__2018449IH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (471kB)
[img]
Preview
Text
10. BAB V__2018449IH.pdf

Download (203kB) | Preview
[img]
Preview
Text
11. DAFTAR PUSTAKA__2018449IH.pdf

Download (343kB) | Preview

Abstract

Konsentrasi saat berkendara adalah salah satu hal penting yang harus diperhatikan oleh seluruh pengendara lalu lintas. Hal tersebut tercantum dalam Pasal 106 ayat (1) Jo 283 Undang – Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan yang menyatakan “Setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor di Jalan wajib mengemudikan kendaraannya dengan wajar dan penuh konsentrasi”. Realita yang terjadi masih banyaknya pengendara terutama ojek online yang menggunakan handphone/holder handphone saat berkendara yang dapat menggangu konsentrasi. Permasalahan yang menjadi kajian dalam penelitian ini yaitu Pelaksanaan Undang – Undang No. 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan terhadap pengendara ojek online sepeda motor yang menggunakan handphone/holder handphonesaat berkendara dan hambatan yang dihadapi polisi lalu lintas dalam menindak lanjuti pengendara ojek online sepeda motor yang menggunakan handphone/holder handphone saat berkendara. Adapun lokasi tempat penelitian ini adalah di Satlantas Polresta Pekanbaru dan Pangkalan Ojek Online Pekanbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pelaksanaan Undang – Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan terhadap ojek online sepeda motor yang menggunakan handphone/holder handphone saat berkendara dan Hambatan Kepolisian dalam menindak lanjuti pengendara sepeda motor yang menggunakan handphone/holder handphone saat berkendara berdasarkan Undang – Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Penelitian ini merupakan penelitian hukum Sosiologis atau penelitian hukum Empiris yaitu Penelitian lapangan yang bertitik tolak dari data primer/dasar yang diperoleh langsung dari pihak yang ada kaitannya dengan penelitian ini sebagai sumber pertama yakni Aparat Kepolisian Satlantas dan Pengendara Ojek Online sepeda motor yang dilakukan melalui pengamatan (observasi), wawancara maupun penyebaran Kuesioner. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa Pasal 106 ayat (1) Jo Pasal 283 Undang – Undang No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan tidak berjalan secara efektif dan efesien. Hal ini dapat dilihat dari masih banyaknya yang melakukan pelanggaran penggunaan handphone/holder handphone saat kendaraan sedang berjalan. Faktor penghambat yang menyebabkan tidak efektif dan efesien pelaksanaan Undang – undang No. 22 tahun 2009 yaitu Faktor handphone menjadi salah satu media sangat penting oleh ojek online dalam bekerja, Faktor kurangnya mengaplikasikan undang – undang terhadap ojek online dan pengendara, Faktor adanya fenomena ojek online yang membuat banyaknya pengendara menggunakan handphone/holder handphone tersebut, Faktor tidak adanya kesadaran oleh pengendara tersebut, Faktor tidak mengakui dalam kesalahannya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Mrs Rina Amelia -
Date Deposited: 17 Jul 2019 01:19
Last Modified: 17 Jul 2019 01:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/16044

Actions (login required)

View Item View Item