HELMI LENDRA (2012) PENGARUH SISTEM PEMBIAYAAN MURABAHAH TERHADAP MINAT NASABAH PADA PT. BANK MUAMALAT PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIEF KASIM RIAU.
|
Text
2012_2012147MEN.pdf Download (472kB) | Preview |
Abstract
PT. Bank Muamalat Cabang Pekanbaru yang merupakan perusahaan yang bergerak dalam jasa simpan pinjam. Didalam penelitian ini yang dijadikan objek pengaruh sistem pembiayaan murabahah terhadap minat nasabah pada PT. Bank Muamalat cabang pekanbaru. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari sistem pembiayaan murabahah tersebut terhadap minat nasabah pembiayaan pada PT. Bank Muamalat Pekanbaru. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah diduga bahwa sistem pembiayaan murabahah mempengaruhi minat nasabah pembiayaan pada Bank Muamalat Pekanbaru. Dalam penelitian ini jenis sumber data yang digunakan yang berkaitan dengan masalah yang diteliti adalah bersifat primer yang dilakukan dengan cara wawancara menggunakan kuesioner terhadap 36 nasabah Bank Muamalat Pekanbaru yang mengunakan produk murabahah. Dengan menggunakan Metode Random Sampling yaitu metode acak, analisis data yang digunakan adalah Analsisi Kuantitatif. Untuk mengetahui besarnya hubungan variabel bebas terhadap variabel terikat digunakan model Analisa Regresi Linear Sederhana dengan bantuan SPSS 17,0 yaitu Y = 516.616 + 0.342 Dari penelitian yang dilakukan dengan uji statistik, dapat disimpulkan bahwa variabel bebas sangat mempengaruhi variabel terikat. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai koefisien determinasi sederhana (R²) sebesar 73,6 %, sedangkan 26,4 % dijelaskan faktor-faktor yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Variabel bebas dalam penelitian ini memiliki hubungan yang cukup erat dalam variabel terikat. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai koefisien korelasi sederhana (R) sebesar 0,736 nilai R menunjukan adanya hubungan linear positif antara variabel bebas bersama-sama mempunyai pengaruh terhadap variabel Y.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen |
Depositing User: | Surya Elhadi |
Date Deposited: | 22 Jan 2016 06:08 |
Last Modified: | 22 Jan 2016 06:08 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1459 |
Actions (login required)
View Item |