Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

DESAIN KENDALI LINEAR QUADRATIC REGULATOR (LQR)–LOGIKA FUZZY DALAM MENGENDALIKAN KECEPATAN PADA MOTOR INDUKSI TIGA FASA

ABIZAR ALGI FARI (2018) DESAIN KENDALI LINEAR QUADRATIC REGULATOR (LQR)–LOGIKA FUZZY DALAM MENGENDALIKAN KECEPATAN PADA MOTOR INDUKSI TIGA FASA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Motor listrik merupakan penggerak utama mesin dalam suatu industri. Salah satu penggerak utama yang digunakan yaitu motor induksi tiga fasa. Motor induksi tiga fasa memiliki kelebihan seperti rancangannya yang sederhana, murah dan mudah didapat serta dapat langsung disambungkan ke sumber daya AC. Namun, motor induksi tiga fasa juga memiliki kelemahan yaitu tidak mampu mempertahankan kecepatan secara konstan jika terjadi perubahan beban. Maka dibutuhkan suatu kendali optimal, salah satu kendali optimal yaitu Linear Quadratic Regulator (LQR). Tetapi pengendali LQR masih memiliki kelemahan yaitu masih lama di risetime (tr) dalam mencapai setpoint. Salah satu pengendali yang sesuai untuk menutupi kekurangan pengendali LQR yaitu kendali Fuzzy. Kelebihan kendali fuzzy dibandingkan dengan kendali konvensional yaitu mudah dalam menentukan parameter kendali. Dalam penentuan parameter kendali LQR menggunakan metode trial and error dalam menentukan matriks pembobot Q serta mariks R bernilai konstan yaitu 1.Dengan penambahan parameter kendali fuzzy dengan 9 rules. Hal ini terbukti dari hasil visualisasi dan analitik yang dilakukan, pengendali LQR-Fuzzy mampu mempercepat rise time(tr) dengan beban minimal yaitu 1.49 detik dan beban maksimal yaitu 1.5 detik dengan tidak ada error steady state (ess). Kata kunci: Desain Kendali LQR, kendali LQR-Fuzzy, motor induksi tiga fasa, kecepatan putaran motor induksi tiga fasa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 004 ??
Divisions: ?? st_te ??
Depositing User: Users 14631 not found.
Date Deposited: 24 Jun 2019 03:43
Last Modified: 31 Jul 2019 02:08
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/14261

Actions (login required)

View Item View Item