Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN ANTARA PEMBERIAN HUKUMAN FISIK DARI GURU DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA AWAL (Studi Pada Santri Kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru)

Novia (2010) HUBUNGAN ANTARA PEMBERIAN HUKUMAN FISIK DARI GURU DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA AWAL (Studi Pada Santri Kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201023PSI.pdf

Download (608kB) | Preview

Abstract

Perilaku agresif yakni, tindakan fisik atau lisan yang disengaja dengan maksud untuk menyakiti dan merugikan orang lain. Hukuman fisik adalah bentuk hukuman yang menimbulkan rasa sakit yang dianggap sebagai satu-satunya cara yang efektif untuk mencegah terulangnya perilaku yang salah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara pemberian hukuman fisik dari guru dengan perilaku agresif pada remaja awal (Studi Pada Santri Kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru). Hipotesa yang diajukan adalah terdapat hubungan antara pemberian hukuman fisik dari guru dengan perilaku agresif pada remaja awal (Studi Pada Santri Kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru). Sampel penelitian adalah para santri kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru. Hasil penelitian diolah dengan menggunakan teknik koefisien korelasi product moment dari Karl Pearson dengan bantuan komputer program SPSS 11.0 For Windows. Validitas skala hukuman fisik 0,4439 sampai 0,8341, dengan koefisien reliabilitas 0,9625. Sedangkan pada skala perilaku agresif diperoleh korelasi item total yang berkisar antara 0,3592 sampai 0,6349 dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,8449. Setelah dianalisis dengan menggunakan teknik korelasi product moment pearson dengan program SPSS 11.0 for windows, diperoleh besarnya koefisien korelasi antara X terhadap Y adalah 0,059 dengan signifikan 0,269 (p>0,05). Dengan demikian hipotesis dalam penelitian ini ditolah, yaitu tidak terdapat hubungan antara pemberian hukuman fisik dari guru dengan perilaku agresif pada remaja awal pada santri kelas VIII MTS Darel Hikmah Pekanbaru. Kata Kunci : Hukuman Fisik, Perilaku Agresif

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 16 Oct 2017 08:46
Last Modified: 16 Oct 2017 08:46
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/11578

Actions (login required)

View Item View Item