Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERSEPSI AKTIVIS MAHASISWA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUSKA RIAU TERHADAP DEMONSTRASI DALAM MENYAMPAIKAN PENDAPAT MENURUT PERSPEKTIF FIQH SIYASAH

Abdussalam (2010) PERSEPSI AKTIVIS MAHASISWA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUSKA RIAU TERHADAP DEMONSTRASI DALAM MENYAMPAIKAN PENDAPAT MENURUT PERSPEKTIF FIQH SIYASAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201012JS.pdf

Download (676kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “Persepsi Aktivis Mahasiswa Universitas Islam Negeri Suska Riau Terhadap Demonstrasi dalam Menyampaikan Pendapat Menurut Persfektif Fiqh Siyasah”. Skripsi ditulis berdasarkan latar belakang dari perjalanan demonstrasi yang terjadi dalam demokrasi Indonesia, sehingga secara umum akan diketahui bagaimana Persepsi Aktivis Mahasiswa terhadap demonstrasi terutama Persepsi Aktivis Mahasiswa UIN Suska Riau. Demontrasi merupakan salah satu hak yang termasuk dalam bagian hak kebebasan berpendapat yang dimiliki manusia semenjak lahir, di dalam hek kebebasan berpendapat tersebut juga terdapat berbagai macam hak azazi seperti hak untuk menyampaikan pendapat berupa saran, kritikan, pendapat dan lain sebagainya. Dan hak kebebassan tersebut merupakan hak azazi manusia yang tidak boleh diganggu gugat oleh siapapun, ketika hak tersebut terampas maka akan timbul gejolak dari mereka yang merasa terampas haknya termasuk mereka yang aktif dalam mengotrol kebijakan. Gelar mahasiswa sebagai the age of control atau pengontrol kebijakan pemerintah akhir-akhir ini tidak lagi sesuai bila dibandingkan dengan minat mahasiswa yang tergabung di dalam aksi demonstrasi atau dengan kata lain mahasiswa sekarang lebih cendrung bersikap diam dari pada tergabung di dalam gerakan moral berupa demonstrasi. Hal ini bisa dilihat ketika demonstrasi dilakukan mahasiswa UIN Suska Riau dari berbagai organisasi yang ada, maka terlihat hanya belasan saja mahasiswa yang tergabung didalamnya. Apalagi sekarang hampir tidak terdengar dikampus UIN ini suarasuara lantang dalam bentuk orasi yang dilakukan mahasiswa. Minimnya peminat mahasiswa UIN Suska Riau dalam menyampaikan pendapat melalui demonstrasi tentunya akan mendapatkan persepsi tersendiri bagi mahasisiwa terutama mahasiswa UIN Suska Riau. Berdasarkan gejala-gejala di atas, maka penulis merasa tertarik untuk meneliti dan menganalisa lebih jauh mengenai Persepsi Aktivis Mahasiswa UIN Suska Riau serta pemahaman mereka terhadap demonstrasi sebagai manivestasi dari hak kebebasan berpendapat dalam menyalurkan aspirasi, kritik, pandangan dan sebagainya. Dalam penyelesaian skripsi ini penulis mengumpulkan data dengan penelitian lapangan yaitu dengan menyebarkan angket dan melakukan wawancara terhadap mahasiswa yang sering terlibat dalam aksi demonstrasi, selanjutnya penelitian ini juga dilakukan dengan malakukan kajian kepustakaan mengenai masalah yang ada korelasinya dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum > 342.598 Hukum Konstitusi di Indonesia, Hukum Tata Negara Indonesia
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 08 Sep 2017 04:02
Last Modified: 08 Sep 2017 04:02
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/11218

Actions (login required)

View Item View Item