Darnis Hadiati (2010) ANALISIS PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PEMBERIAN KREDIT PADA PT. BANK RIAU CABANG BANGKINANG DAN PERBANDINGANNYA PADA PT. BPRS BERKAH DANA FADHLILLAH AIR TIRIS. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2010_201045EI.pdf Download (444kB) | Preview |
Abstract
Skripsi ini berjudul “ANALISIS PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP PEMBERIAN KREDIT PADA PT. BANK RIAU CABANG BANGKINANG DAN PERBANDINGANNYA PADA PT. BPRS BERKAH DANA FADHLILLAH AIR TIRIS”. Dalam bahasa latin kredit disebut “credere” yang artinya percaya. Maksudnya si pemberi kredit percaya kepada si penerima kredit, bahwa kredit yang disalurkannya pasti akan kembali sesuai perjanjian. Sedangkan bagi si penerima kredit berarti menerima kepercayaan, sehingga mempunyai kewajiban untuk membayar kembali pinjaman tersebut sesuai dengan jangka waktunya. Oleh karena itu, sebelum kredit diberikan terlebih dahulu bank mengadakan analisis kredit. Dan untuk diperlukan analisis dan pengawasan yang bersifat independen dan ini dilakukan oleh seorang pengendalian internal. Adapun permasalahan yang diteliti dalam penelitian ini adalah Bagaimana analisis pengendalian internal dalam penyaluran kredit pada PT. Bank Riau Cabang Bangkinang dan pada PT. BPRS Berkah Dana Fadhlillah Air Tiris, Bagaimana perbandingan sistem pengendalian internal kedua bank tersebut, Bagaimana peranan seorang atau sekelompok sistem pengendalian internal dalam meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan bank tersebut. Hal ini perlu diteliti untuk mengetahui bagaimana pengawasan perusahaan dalam pemberian kredit / pembiayaan, untuk memberikan rasa aman kepada nasabah dan untuk melindungi asset dan kekayaan perusahaan. Penelitian ini bersifat lapangan yang dilakukan di PT. Bank Riau Cabang Bangkinang dan pada PT. BPRS Berkah Dana Fadhlillah Air Tiris. Sumber data yang digunakan adalah sumber data sekunder dan sumber data primer. Dengan metode pengumpulan data Library Research, Observasi, Wawancara. Setelah data tersebut terkumpul penulis melakukan analisa data dengan menggunakan deskriptif dan kualitatif, serta metode penulisan deduktif komperatif. Pengawasan pemberian kredit pada PT. Bank Riau Cabang Bangkinang dilakukan oleh seorang auditor internal yang bertanggung jawab mengawasi proses penyaluran kredit. Dan begitu juga pada PT. BPRS Berkah Dana Fadhlillah Air Tiris pemberian pembiayaan juga diawasi oleh satuan pengendalian internal. Setelah dilakukan penelitain ini, maka dapat digambarkan bahwa pada prinsipnya pengawasan pada PT. Bank Riau Cabang Bangkinang sangatlah penting untuk menjaga asset kekayaan perusahaan, dan pada PT. BPRS Berkah Dana Fadhlillah Air Tiris pengawasan yang dilakukan berlandaskan untuk memberikan rasa adil kepada pembiayaan yang diberikan dan ini telah sesuai dengan ketentuan Islam.
Item Type: | Thesis (Thesis) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah) |
Depositing User: | Mr. Muhammad Arif |
Date Deposited: | 06 Sep 2017 06:35 |
Last Modified: | 06 Sep 2017 06:35 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/11132 |
Actions (login required)
View Item |