Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERANAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI KERJA PEGAWAI DI KANTOR CAMAT XIII KOTO KAMPAR KABUPATEN KAMPAR

Julianti (2010) PERANAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI KERJA PEGAWAI DI KANTOR CAMAT XIII KOTO KAMPAR KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201004KOM.pdf

Download (276kB) | Preview

Abstract

Dalam menjalankan tugas pegawai dapat berhubungan langsung dengan pemimpin dan masyarakat, secara tidak langsung dapat membentuk image terhadap kinerja mereka baik berupa pelayanan maupun pemberian informasi. Untuk menjaga citra positif organisasi di mata masyarakat perlu adanya ketepatan kerja yang dihasilkan dari para pegawai, sebagai dasar untuk menciptakannya terlebih dahulu tercipta hubungan baik didalam organisasi tersebut yang berpatokan kepada komunikasi yang efektif dengan begitu prestasi kerja pegawai akan meningkat, karena di dalam organisasi peran komunikasi kelihatan disamping komunikasi vertikal (antara atasan kepada bawahan maupun antara bawahan kepada atasan) adalah komunikasi antarpribadi. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Camat XIII Koto Kampar Kabupaten Kampar. Dengan menggunakan metode pengambilan data melalui teknik wawancara, observasi dan dokumentasi dengan populasi sebanyak 17 orang sudah termasuk camat. Metode pengambilan sampel secara purposive sampling, dan selanjutnya data tersebut dianalisis dengan menggunakan metode Deskriptif Kualitatif yaitu menganalisa dengan menggunakan kata-kata. Dengan sampel sebanyak 10 pegawai dengan tekhnik purposive sampling yaitu pengambilan sampel bedasarkan ciri-ciri, karakteristik dan key imformasi. Dengan demikian berdasarkan hasil penelitian penulis selama seminggu di Kantor Camat XIII Koto Kampar Kabupaten Kampar dapat ditarik kesimpulan bahwa peranan komunikasi interspersonal dalam meningkatkan prestasi kerja pegawai Berperan ini terbukti dimana Camat (pemimpin) memberikan motivasi, penghubung, figure yang baik dimata pengawainya. Dimana pemimpin maupun pegawai menggunakan komunikasi interpersonal, karena komunikasi antarpribadi yang efektif dalam meningkatkan prestasi kerja pegawai yang ada di Kantor. Sedangkan faktor yang mempengaruhinya ialah kepercayaan, disiplin kerja, minat kerja, motivasi, sikap terbuka, jadi peranan antara komunikasi interpersonal dengan prestasi kerja yang positif akan meningkatkan prestasi yang baik.. Sebaliknya jika komunikasi interpersonalnya buruk maka prestasi kerjanya akan juga buruk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 31 Aug 2017 06:22
Last Modified: 31 Aug 2017 06:22
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10981

Actions (login required)

View Item View Item