Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PERAMALAN PERMINTAAN MENGGUNAKAN METODE TIME SERIES DAN BREAK EVENT POINT (BEP) (Studi kasus : PT. Jassa Printing Pekanbaru)

Novid (2010) SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PERAMALAN PERMINTAAN MENGGUNAKAN METODE TIME SERIES DAN BREAK EVENT POINT (BEP) (Studi kasus : PT. Jassa Printing Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201073TIF.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

PT. Jassa Printing merupakan perusahaan yang bergerak dibidang percetakan. Semakin banyaknya perubahan yang komplek dalam permintaan yang dihadapi oleh PT. Jassa Printing, menuntut adanya perencanan dan peramalan permintaan yang baik, sebagai langkah antisipasi untuk menetapkan langkah yang tepat dalam pemasaran. Untuk mengatasi permasalahan diatas diperlukan adanya sistem pendukung keputusan dalam peramalan permintaan masa akan datang berdasarkan data permintaan sebelumnya. Berdasarkan masalah diatas maka penulis mengembangkan suatu aplikasi SPK Peramalan Permintaan dengan menggunakan analisa Time Series dan Break Event Point. Proses peramalan permintaan dimasa akan datang dilakukan menggunakan beberapa teknik yang ada didalam analisa Time Series. Teknik-teknik tersebut antara lain Moving Average, Weighted Moving Average, Exponential Smoothing, dan Regresi Linier Sederhana. Analisa Break Event Point digunakan untuk menentukan nilai titik impas (balik modal) yang dicapai berdasarkan perkiraan permintaan. Hasil akhir dari aplikasi SPK Peramalan Permintaan yang dikembangkan ini berupa jumlah permintaan masa akan datang serta besarnya kesalahan peramalan yang dihasilkan dari berbagai teknik peramalan time series. Jumlah permintaan selanjutnya serta kesalahan peramalan yang dihasilkan dapat dijadikan acuan bagi manajer dalam memilih teknik permalan yang sesuai berdasarkan data permintaan sebelumnya. Diharapkan dengan adanya aplikasi SPK Peramalan Permintaan ini, manajer dapat menentukan strategi pemasaran yang tepat guna mencapai keuntungan yang maksimal bagi perusahaan. Kata kunci : Peramalan, Permintaan, SPK

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum > 004 Pemrosesan Data, Ilmu Komputer, Teknik Informatika
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 28 Aug 2017 07:26
Last Modified: 28 Aug 2017 07:26
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10872

Actions (login required)

View Item View Item