Meri Yulisti (2010) RESPON NASABAH TERHADAP PEMASARAN PRODUK TABUGANKU PADA PT. BANK MUAMALAT CABANG PEKANBARU. Laporan thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2010_201018PS.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Laporan ini berjudul Respon Nasabah Terhadap Pemasaran Produk TabuganKu pada PT. Bank Muamalat Cabang Pekanbaru. Penelitian ini berlokasi pada PT. Bank Muamalat Cabang Pekanbaru yang terletak di Jalan Jend. Sudirman No. 417-419 Tangkerang Pekanbaru. Permasalahan pada penelitian ini adalah bagaimana strategi dan kebijakan pemasaran produk TabunganKu, bagaimana respon nasabah serta factor yang menjadi hambatan pemasaran produk TabungaKu pada PT. Bank Muamalat Cabang Pekanbaru?. Tujaun penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana strategi dan kebijakan pemasaran, respon nasabah serta factor yang menjadi hambatan pemasaran produk TabunganKu pada PT. Bank Muamalat Cab. Pekanbaru. Penelitian ini adalah merupakan penelitian lapangan (field research) untuk mendapatkan data primer serta penelitian kepustakaan ( library research) untuk mendapatkan data sekunder. Dalam mengumpulkan data penulis menggunakan metode angket, wawancara, serta dokumentasi. Untuk memecahkan permasalahan yang ada, diadakan penganalisaan secara kualitatif dengan teknik penulisan Deduktif dan Deskriptif terhadap data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukan bahwa respon nasabah terhadap pemasaran produk TabunganKu pada PT. Bank Muamalat cabang Pekanbaru adalah sangat baik dengan tingkat kesadaran masyarakat yang meningkat untuk menabung pada produk TabunganKu pada PT. Bank Muamalat Cabang Pekanbaru.
Item Type: | Thesis (Laporan) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Perbankan Syari'ah |
Depositing User: | Mutiara Jannati |
Date Deposited: | 25 Aug 2017 02:30 |
Last Modified: | 25 Aug 2017 02:30 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10767 |
Actions (login required)
View Item |