Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TRINITAS DALAM KRISTEN PROTESTAN DAN TRIMURTI DALAM HINDU (Studi tentang Ketuhanan dalam Kristen Protestan dan Hindu)

Norasmah Binti Ambok Tang (2010) TRINITAS DALAM KRISTEN PROTESTAN DAN TRIMURTI DALAM HINDU (Studi tentang Ketuhanan dalam Kristen Protestan dan Hindu). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2010_201018PAG.pdf

Download (387kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “TRINITAS DALAM KRISTEN PROTESTAN DAN TRIMURTI DALAM HINDU”. Penulis megkaji rumusan masalah mengenai Bagaimana konsep Trinitas dalam Kristen Protestan dan Trimurti dalam Hindu. Bagaimana kedudukan Trinitas dalam Kristen Protestan dan Trimurti dalam Hindu serta Bagaimana Keesaan Trinitas dalam Kristen Protestan dan Trimurti dalam Hindu. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (liberari research) yang diambil dari data primer yaitu buku yang khusus membahaskan permasalahan ini dan data sekunder yaitu buku-buku, ensiklopedi, artikel, majalah-majalah dan diktat. Trinitas berarti kesatuan dari tiga. Trinitas dalam Kristen Protestan adalah Tiga Tuhan yakni Tuhan Bapa, Tuhan Yesus dan Tuhan Roh Kudus dan ketiganya adalah mempunyai fungsi serta tugas yang sama (Esa). Ajaran tiga Tuhan dalam satu ini bukan hanya dianut masyarakat Yunani dan Romawi, tetapi juga mereka yang mendiami wilayah Asia Barat, Tengah, Afrika Utara dan pengaruhnya menjalar ke beberapa kawasan lainnya di dunia. Ini termasuk kepercayaan kepada Kristen Katolik maupun Protestan. Tentang Trinitas dalam Kristen Protestan, bahwa hakikat keesaan Tuhan bukanlah dalam arti biologis, melainkan dalam pengertian idealis. Trimurti adalah gabungan dari Tuhan Brahma, Wisnu dan Siwa.Tuhan dalam Hinduisme adalah Sang Pencipta, namun, Dia menciptakan segenap alam semesta dan dunia ini bukan dari ketiadaan yang tak logis, tetapi berasal dari Diri Nya sendiri setelah menciptakan, Dia memelihara, memusnahkan dan melebur kembali kepada yang asal. Trimurti inilah yang menjadi awal dari timbulnya konsep Dewa-Dewi Hindu. Konsep Dewa-dewi Hindu merupakan hasil dari pengembangan konsep Trimurti, dan jika ditelusuri semua Dewa-dewi ini mempunyai hubungan dengan tiga Dewa utama ini (Trimurti). Trinitas dan Trimurti membicarakan tentang Tuhan Kristen dan Hindu. Jika zat Tuhan itu diyakini hanya satu atau tunggal, maka melahirkan paham monoteisme, dan keyakinan terhadap banyak Tuhan melahirkan paham Polyteisme.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.28 Hubungan Islam dan Agama Lainnya
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Perbandingan Agama
Depositing User: eva sartika
Date Deposited: 24 Aug 2017 10:10
Last Modified: 24 Aug 2017 10:10
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10720

Actions (login required)

View Item View Item