Isratul Kurniawan (2011) STRATEGI SURAT KABAR HARIAN RIAU POS DALAM MENINGKATKAN KUALITAS ISI BERITA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2011_201122.pdf Download (431kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi karena persaingan dibidang pers semakin ketat karena itu industri pers dituntut untuk mengemas produk informasinya lebih berkualitas, melihat hal ini lalu bagaimana strategi surat kabar harian Riau Pos dalam mempertahankan kualitas isi berita di tengah perkembangan media. Dari latar belakang di atas permasalahan yang akan diteliti adalah bagaimana strategi surat kabar harian Riau Pos dalam meningkatkan kualitas isi beritaSumber data dalam penelitian ini diperoleh dari key informant. Informan pada penelitian ini adalah manager umum yang memiliki tugas menyediakan kebutuhan perusahaan, pimpinan redaksi adalah yang bertanggung jawab terhadap semua berita, kepala desain grafis, dan manager sirkulasi yang bertanggung jawab dalam perjalanan produk surat harian Riau Pos. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan wawancara dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisa dengan menggunakan metode Kualitatif Deskriptif yaitu teknik ini menjelaskan dan menggambarkan dengan kalimat kemudian dianalisa dengan kerangka teori yang relevan tanpa melakukan uji matematis atau statistik dan kemudian diambil suatu kesimpulan. Dari hasil penelitian, dapat diambil kesimpulan bahwa surat kabar harian Riau Pos ternyata ‘’mampu’ meningkatkan kualitas isi berita ditengah perkembangan media yang ketat dengan menggunakan berbagai macam strategi baik dari SDM (Sumber Daya Manusia atau sarana dan prasarana.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 15 Jan 2016 07:05 |
Last Modified: | 15 Jan 2016 07:05 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/1062 |
Actions (login required)
View Item |