Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH INFORMASI ASIMETRI, UKURAN PERUSAHAAN DAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

Ilmi Rizqi (2012) PENGARUH INFORMASI ASIMETRI, UKURAN PERUSAHAAN DAN KEPEMILIKAN MANAJERIAL TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2012_2012219AKN.pdf

Download (499kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh informasi asimetri, ukuran perusahaan, dan kepemilikan manajerial terhadap manajemen laba. Penelitian dilakukan pada perusahaan manufakturdi bursa efek indonesia (BEI) dengan periode pengamatan selama tahun 2009-2010, dan untuk pemilihan sampel dilakukan secara purposive sampling sehingga diperoleh sebanyak 35 perusahaan. Analisis dilakukan dengan teknik analisis regresi data panel. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa variabel informasi asimetri, ukuran perusahaan dan kepemilikan manajerial secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba. Secara parsial variabel informasi asimetri dan ukuran perusahaan tidak mempunyai pengaruhterhadap manajemen laba. Sedangkan variabel kepemilikan manajerial secara parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap manajemen laba. Pengaruh informasi asimetri, ukuran perusahaan dan kepemilikan manajerial terhadap manajemen laba hanya sebesar 12,6 %. Sedangkan sisanya yaitu sebesar 87,4 % dijelaskan oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam penelitian

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 330 Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Akuntansi
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 27 Dec 2016 02:22
Last Modified: 27 Dec 2016 02:22
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10178

Actions (login required)

View Item View Item