YeniAstrina (2013) THE EFFECT OF USING PAIRED READING PAIRED SUMMARIZING STRATEGY TOWARDS READING COMPREHENSION OF THE SECOND YEAR STUDENTS AT SENIOR HIGH SCHOOL HANDAYANI PEKANBARU THE EFFECT OF USING PAIRED READING PAIRED SUMMARIZING STRATEGY TOWARDS READING COMPREHENSION OF THE SECOND YEAR STUDENTS AT SENIOR HIGH SCHOOL HANDAYANI PEKANBARU THE EFFECT OF USING PAIRED READING PAIRED SUMMARIZING STRATEGY TOWARDS READING COMPREHENSION OF THE SECOND YEAR STUDENTS AT SENIOR HIGH SCHOOL HANDAYANI PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2013_2013982PBI.pdf Download (426kB) | Preview |
Abstract
Ada banyakmasalah yang dihadapi siswa dalam mempelajari bahasa Inggris khususnya dalam pemahaman tentang bacaan. Setelah melakukan pengamatan pendahuluan peneliti menemukan bahwa, sebagian siswa kelas dua memiliki kendala dalam memahami sebuah text. Peneliti menginterpretasikan bahwa mereka mempunyai kelemahan dalam memahami text yang ditunjukkan dengan kurangnya penguasaan kosa kata, kurang mampu mengidentifikasi topic, kurang mampu mengidentifikasi struktur organisasi dari sebuah text, dsb. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan kemampuan siswa kelas dua dalam memahami teks bacaan tanpa menggunakan strategy Paired Reading Paired Summarizing, untuk menemukan kemampuan siswa kelas dua dalam memahami teks bacaan news item dengan menggunakan strategy Paired Reading Paired Summarizing, dan untuk mendapatkan pengaruh penggunaan strategy Paired Reading Paired Summarizing terhadap pemahaman membaca teks siswa kelas dua SMA Handayani Pekanbaru. Jenisnya penelitian ini adalah eksperimen semu. Subjek penelitian adalah kelas dua SMA Handayani Pekanbaru. Objek penelitian adalah pengaruh penggunaan strategi Paired Reading Paired Summarizing. Populasi penelitian adalah seluruh kelas dua tahun akademik 2012/2013. Sampel dipilih melalui cluster sampling. Satu kelas ditetapkan sebagai kelas eksperimen dan satu kelas sebagai kelas kontrol. Untuk menganalisis data, peneliti menggunakant-test. Dari hasil analisis data, peneliti menemukan bahwa t o lebih tinggi dari t table . Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho di tolak. Dengan kata lain, ada pengaruh yang signifikan dari penggunaan strategy Paired Reading Paired Summarizing terhadap pemahaman bacaan pada siswa kelas dua di SMA HandayaniPekanbaru.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Bahasa Inggris |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 22 Dec 2016 03:13 |
Last Modified: | 22 Dec 2016 03:13 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/10070 |
Actions (login required)
View Item |